Sering tanpa disadari lipatan lemak di perut semakin membesar, celana jadi terasa sesak. Apalagi bila bercermin, maka proporsi tubuh sudah bukan ramping lagi. Disini perlu upaya segera menghilangkan timbunan lemak di perut, salah satunya dengan melakukan diet makanan yang bisa membakar lemak.
Meskipun banyak cara dalam menghilangkan lemak di perut, namun diet makanan yang tepat bisa membakar lemak dengan cepat. Bisa juga dibarengi dengan olahraga yang rutin, akan tercipta pembakaran lemak yang cepat dan efektif, Sudah tentu pengaturan makanan atau diet menjadi hal penting, yaitu menyeleksi berbagai makanan yang bisa membakar lemak di perut tubuh.
Ada beberapa makanan yang memang bisa membakar lemak. Makanan pembakar lemak ini bisa jadi mengandung vitamin dan mineral yang berguna meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga meningkatkan pembakaran lemak. Atau makanan pembakar lemak ini bisa jadi mengandung kalori yang rendah, sehingga membutuhkan energi untuk memprosesnya, yang berakibat membakar lemak untuk mendapatkan kalorinya.
Mungkin bisa jadi makanan pembakar lemak ini mudah membuat kenyang, sehingga mengurangi asupan makanan. Dan kemungkinan yang lain makanan pembakar lemak ini kalorinya hilang ketika dimasak, sehingga membantu mengurangi penumpukan lemak dalam tubuh.
Prinsip pada makanan pembakar lemak tidak mengandung lemak atau kolesterol berlebih, yang bisa menambah lemak dalam tubuh. Jadi meskipun masih mengandung lemak, masih dalam batas lemak yang baik atau HDL kolesterol.
Sayur-sayuran sebagai bagian diet pembakar lemak tubuh
Seperti brokoli, wortel, kubis, bayam, ketimun, merupakan sumber vitamin dan mineral, serta memiliki kalori yang rendah. Sehingga sangat baik untuk proses metabolisme dan membakar lemak. Cara termudah dimasak dengan di-steam atau dikukus, hindari memasak dengan menggoreng, karena minyak goreng akan menambah kandungan lemaknya.
Sayuran meskipun dikonsumsi berapapun akan memiliki tambahan lemak nol persen. Bahkan bila semakin banyak dikonsumsi bisa membantu membakar lemak di perut tubuh semakin cepat. Hal ini bisa terjadi karena energi yang digunakan untuk proses pencernaan sayuran bisa membakar lemak dengan cepat.
Daging ayam sebagai bagian dari diet pembakar lemak
Daging ayam memiliki kandungan rendah lemak dan karbohidrat, tapi tinggi akan protein. Daging ayam ketika dikonsumsi, membutuhkan energi yang cukup besar untuk merubahnya menjadi kalori. Sehingga sangat baik dalam membakar kalori atau lemak. Hindari mengkonsumsi kulit ayam, dan usahakan dimasak tanpa digoreng.
Daging ayam sangat penting untuk asupan protein hewani, namun rendah kadar lemaknya. Sehingga asupannya bisa mengurangi timbunan lemak dalam tubuh, namun jumlah konsumsinya juga harus diseimbangan dengan kebutuhan tubuh. Artinya juga jangan dikonsumsi secara berlebihan.
Telur sebagai komponen diet pembakar lemak
Bisa dikonsumsi satu sampai dua butir perharinya. Telur memiliki kandungan karbohidrat dan lemak yang rendah, tapi kaya akan protein. Sehingga sangat cocok untuk memperbaiki kolesterol yang baik.
Telur juga memiliki kandungan gizi yang baik bagi metabolisme tubuh. Namun usahakan untuk tidak mengkonsumsi kuning telurnya secara berlebihan. Aneka masakan bisa diselaraskan dengan penggunaan telur ini.
Ikan salmon sebagai makanan pembakar lemak ideal
Kaya akan asam lemak omega-3, rendah kalori dan lemak. Sehingga cocok bagi yang ingin membakar lemak tubuh. Rasanya yang lezat, sangat tepat untuk sajian makan siang atau malam.
Hanya memang ikan salmon ini lumayan mahal, namun untuk konsumsi yang tidak terlalu sering masih juga bagus. Kandungan gizinya memiliki nilai yang baik bagi metabolisme tubuh. Memperbaiki komposisi asupan gizi di dalam tubuh.
Air sebagai pembakar lemak yang sempurna
Walaupun air bukan makanan, tapi sangat dibutuhkan untuk metabolisme tubuh. Sehingga berguna untuk membakar lemak. Air juga bermanfaat membersihkan toxin dalam tubuh. Sehingga membuat tubuh tetap sehat.
Sebenarnya lemak ada manfaatnya juga bagi kesehatan, terutama HDL kolesterol. Dan itu akan terkontrol ketika anda menjauhi makanan siap saji dan lebih memasak sendiri masakan anda.