Mungkin anda tidak perlu mengikuti diet yang dilakukan para seleb ini, seperti makan tisu untuk tidak lapar. Terdengar ekstrim tapi memang diet ini yang seleb atau seorang model lakukan agar selalu tetap ramping. Hal ini sangat berbahaya bila anda melakukan diet seperti ini.
Ada hal penting yang diabaikan oleh para seleb ini saat melakukan diet, yaitu pentingnya kesehatan. Para seleb memang sering ditekan atau tertekan oleh sebuah tuntutan agar selalu ramping, kalau tidak ramping, mereka akan didepak oleh agennya tersebut. Hal inilah yang membuat mereka rela untuk tidak makan, kecuali makan tisu.
Namun untuk anda yang ingin ramping seperti para selebriti, anda tidak perlu makan tisu. Ada banyak makanan yang menarik, dan nikmat yang bisa anda makan tapi bisa membuat tubuh anda tetap ramping. Namun dengan pengaturan yang lebih terarah dan terkontrol. Poinnya terletak pada kesehatan anda yang pertama dan ramping di posisi kedua.
Memang para seleb bisa ramping dan sehat, meskipun tidak makan. Mereka memiliki anggaran yang cukup untuk seorang medis dan suplemen yang akan tetap menjaga tubuh mereka selalu tetap sehat, di tengah sibuknya beraktifitas. Jadi diet yang bisa ditiru dari para seleb ini adalah sehat dan ramping.
Diet dengan gizi seimbang ala seleb.
Anda harus tetap makan untuk bisa sehat, namun untuk bisa ramping, anda harus mengatur jenis makanan yang dikonsumsi sehari-harinya. Bila para seleb menggunakan suplemen untuk pengganti gizinya, maka anda bisa tetap makan dengan makanan yang diatur nilai gizinya.
Ada banyak makanan yang memiliki nilai gizi lengkap tapi tidak membuat anda gemuk. Seperti sayur-sayuran dan buah-buahan, anda bisa makan sepuasnya. Namun tetap harus mengatur nilai kalori, protein, vitamin, mineral di semua makanan yang anda konsumsi. Pada sayur-sayuran dan buah-buahan yang segar memiliki nilai yang tinggi untuk membuat anda ramping sekaligus sehat.
Namun bila anda mengolah atau memasaknya akan membuat nilai kalorinya bertambah, ini yang harus anda perhitungkan. Ada berbagai jenis menu masakan dengan komposisi sayuran dan buah yang segar, seperti lalapan, rujak, yang tidak perlu dimasak. Artinya tidak ada nilai kalori yang bertambah atau menjadi tinggi.
Diet tanpa lapar ala seleb.
Mungkin anda tidak harus kelaparan saat melakukan diet ramping, ada banyak trik yang bisa menahan rasa lapar ini. Memang resiko dari melakukan diet adalah rasa lapar yang menyengat, wajarlah bila para seleb ini makan tisu. Namun anda bisa mengusir rasa lapar dengan melakukan pengaturan di diet anda.
Pengaturan ini bisa berupa prinsip perut tetap terisi, yaitu seperti minum yang banyak. Dengan minum yang banyak, berapapun jumlahnya selama masih air putih, tidak akan memberi penambahan kalori yang berarti. Bahkan membuat anda sehat. Air membuat kerja ginjal lebih efisien dalam membersihkan gula, racun yang banyak berada di tubuh anda. Air putih bisa menahan rasa lapar yang menyengat.
Saat kebiasaan mengkonsumsi air dalam jumlah yang besar dilakukan. Tubuh akan otomatis menyesuaikan pola metabolismenya. Tubuh menjadi lebih ringan dan sehat, karena tidak banyak lemak, gula yang harus diolah di dalam tubuh. Namun konsumsi air bisa juga diganti dengan sejenis buah-buahan berair yang rendah kalorinya. Seperti banyak terdapat pada jenis pir, apel, mentimun, yang bisa menahan lapar, tapi tidak memberi tambahan kalori yang berarti.