Kenapa Telinga Kembali Bernanah?

Hal ini sering terjadi, saat telinga kembali mengeluarkan nanah lagi. Biasanya ini terjadi pada Otitis Media Kronis, yang infeksinya bisa kambuh dan membuat radang telinga terulang lagi. Memang tidak mudah menghadapi infeksi pada saluran telinga yang tidak diatasi secara tuntas.

Jadi ada semacam sumber infeksi yang tidak bersih di dalam rongga atau saluran telinga, sehingga penyakitnya bisa kambuh lagi. Meskipun sumber infeksi bisa juga disebabkan oleh factor lainnya, seperti serangan flu, pilek yang juga bisa memicu radang telinga dan membuat telinga kembali bernanah. Namun yang jelas ada sebuah infeksi yang harus segera diatasi secara tuntas.

Saat telinga bernanah, memang seharusnya cairan nanah ini dibersihkan secara menyeluruh, keluar dari saluran telinga. Biasanya di klinik THT, nanah ini akan dikeluarkan dan dibersihkan secara total. Namun saat pulang ke rumah sering terabaikan, atau yang dibersihkan Cuma bagian luarnya saja, sedang bagian dalam masih ada nanah yang tersisa.

Ini bisa menjadi sumber infeksi, bila nanah ini dibiarkan tetap berada di dalam saluran telinga. Meskipun kelihatannya tidak keluar nanah lagi, tapi bagian yang tidak terlihat masih mengeluarkan nanah. Disini memang pentingnya dalam membersihkan nanah secara menyeluruh.

Seperti yang dilakukan di klinik THT, sebaiknya gunakan air steril untuk membersihkan nanah yang bertahan di saluran dalam telinga. Ini bisa disemprotkan dengan sebuah spuit, yang bisa dengan cepat membersihkan bagian dalam yang tidak telihat. Sesudahnya bisa diberikan obat tetes telinga yang mengandung antibiotika.

Memang apa yang dilakukan di klinik THT harus diikuti di rumah pula, agar proses perawatan radang telinga bisa tuntas. Memang kendalanya bisa peralatan dan pengetahuan akan infeksi pada telinga. Padahal ini adalah hal pokok dalam mencegah telinga mengeluarkan nanah lagi.

Prinsip menyembuhkan infeksi pada telinga yang terjadi memang harus tuntas. Jadi saat minum obat antibiotikanya harus selesai dan di follow up lagi dengan kontrol ke klinik THT. Biasanya persoalan ketidakkonsistenan dalam pengobatan infeksi, akan membuat infeksi bisa kambuh lagi, atau lebih berbahayanya lagi terjadi resisten terhadap antibiotika.

Jadi jangan remehkan sebuah infeksi yang terjadi di telinga, apalagi organ pendengaran ini berhubungan dekat dengan otak, yang merupakan organ penting dan berbahaya. Segala infeksi yang terjadi bisa mengakibatkan komplikasi yang lebih buruk. Maka saat pengobatan sebuah infeksi harus selalu dilakukan follow up atau control lagi secara rutin.

Memang ada jangka waktu tertentu untuk pengobatan antibiotika, jadi tidak bisa terus-terusan meminumnya. Ada batas untuk mencegah efek samping dari penggunaan antibiotika, maka disini pentingnya control secara rutin dan disiplin. Patuhi jadwal control dan jangan melenceng dari pengobatan antibiotika yang diberikan.
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013. Tips Sehat - All Rights Reserved
-->