Sering pendengaran akan terasa berkurang saat saluran telinga sudah banya kotorannya. Biasanya dengan mengorek-korek saluran telinga akan didapat kotoran yang menyumbat saluran telinga. Saat kotoran ini bisa dihilangkan biasanya pendengaran akan kembali normal.
Namun tidak jarang cara membersihkan saluran telinga kurang hati-hati dan tidak bersih, akibatnya gendang telinga bisa robek atau terjadi infeksi di telinga. Hal ini sering terjadi karena sembarangan dalam menggunakan pengorek telinga dan cara membersihkannya kurang tepat. Memang sih gendang telinga sangat sensitif sekali bila terkena sentuhan, namun kadang saking keasyikan membersihkan saluran telinga, tak sadar sudah merobek gendang telinga.
Bila ingin aman sebenarnya membersihkan saluran telinga harusnya dilakukan di klinik THT. Mereka memiliki peralatan dan larutan khusus dalam membersihkan saluran telinga, sehingga tidak sampai terjadi infeksi atau gendang telinganya robek. Biasanya diberikan larutan pembersih telinga, untuk melunakan kotoran yang mengeras di saluran telinga, dan mengunakan media cairan untuk membersihkan saluran telinga, bila gendang telinganya sangat muda, biasanya ini dilakukan pada anak-anak.
Namun bagi yang usia dewasa cukup dengan beberapa alat yang steril untuk membersihkan saluran telinga dengan bantuan kaca pembesar atau mikroskop sehingga tidak sampai merobek gendang telinga. Namun sebenarnya cara ini bisa dilakukan secara sederhana dirumah asalkan dilakukan secara hati-hati. Tentunya dengan kontrol yang tepat dan membersihkan dengan cara yang steril.
Membersihkan telinga sendiri
Peralatan yang digunakan untuk membersihkan telinga harus dipastikan bersih dan steril. Bisa dilakukan dengan cara merebus di air mendidih atau membersihkan dengan larutan pembersih. Kemudian gunakan larutan pembersih telinga yang steril, yang akan melunakan kotoran di saluran telinga. Biasanya kerak lilin di gendang telinga akan mudah melunak dengan larutan yang agak hangat-hangat kuku.
Cotton buds bisa digunakan untuk membersihkan saluran telinga, namun jangan menggunakan secara keras. Bila kotoran di saluran telinga masih cukup keras, lebih baik dilunakan dulu dengan larutan pembersih yang agak hangat-hangat kuku. Baru kemudian dibersihkan dengan cotton buds yang steril saat kotorannya sudah melunak.
Gunakan cara memutar saat memakai cotton buds untuk membersihkan daun telinga. Perhatikan pergerakan cotton buds jangan sampai menyentuh gendang telinga secara keras. Perputaran cotton buds harus lebih terarah ke dinding telinga, bukannya kea rah gendang telinga yang menjadi penutup telinga bagian dalam.
Biasanya akan terasa agak nyeri saat cotton buds menyentuh gendang telinga, maka segera tarik sedikit dan bersihkan dinding saluran telinga secara memutar. Cara ini cukup aman selama tidak menyentuh gendang telinga secara keras. Namun harus dilakukan secara steril dengan tidak menyentuh ujung cotton buds yang masuk ke dalam saluran telinga. Namun cara ini hanya untuk orang dewasa, untuk anak-anak lebih baik dibawa ke klinik THT.